#Quote “Siapa yang menghendaki kehidupan dunia, maka harus disertai dengan ilmu. Dan siapa yang menghendaki kehidupan akhirat, juga harus dengan ilmu.” [Imam Syafi’i]

Belajar ngrok, cara menjalankan dari localhost agar bisa diakses ke internet, dan membagikan ke publik

Hallo teman-teman Kembali lagi di blog ridwan network, setelah kita mengenal apa itu ngrok Langkah selanjutnya kita akan belajar bagaimana caranya menjalankan ngrok agar bisa diakses dari jaringan luar (internet) caranya cukup mudah pertama apabila teman-teman menggunakan operating system windows silahkan langsung menuju ke websitenya ngrok untuk mendownload file ngrok yang akan kita jalankan pada menu download kemudian pilih jenis system operasi yang teman-teman gunakan saat ini, karna saya menggunakan ssitem operasi windows maka saya akan sharing bagaimana menjalankan ngrok diwindows.

Setelah teman-teman download file ngrok maka akan terdownload file dengan nama ngrok-stable-windows-amd64 karna disini saya menggunakan windows 64 bit maka otomatis akan terdownload file sesuai dengan bit nya.

Selanjutnya silahkan extrat file yang sudah terdownload tadi, bebas mau disimpan dimanapun ntah itu didesktop, di mydocument, my music dll terserah teman-teman tapi saya lebih senang menyimpan file ngrok.exe pada penyimpanan drive c:/

seperti pada gambar berikut, nma file ngrok.exe


silahkan teman-teman buka file tersebut dengan double klik filenya atau bisa dengan klik kanan run as adminsitrator kemudian yes maka akan muncul tampilan seperti ini diawal


selanjutnya, apabila pada xampp, wamp websserver teman-teman dan databasenya sudah dijalankan maka langkah selanjutnya silahkan teman-teman ketikan perintah sebagai berikut
"ngrok http 80"
tanpa tanda petik, artinya ngrok akan mulai menjalankan dan mengeksekusi file dalam webserver kita dengan port 80 yang akan digunakan, sebelumnya port 80 adalah port default webserver ya tema-teman, nah apabila teman-teman ingin menjalankan ngrok ini untuk aplikasi seperti dapodik, PMP dll silahkan sesuaikan portnya, sebagai contoh apabila ingin menjalankan dapodik pada ngrok tinggal ketikan saja perintah " ngrok http 5774" dan "ngrok http 1745" pada port dapodik atau PMP yang sudah teman-teman install sebelumnya pada lapotp dan PC teman-teman semuanya.


terlihat seperti gambar berikut ini ketika akan dijalankan port 80, selanjutnya

setelah diketikan pertiah seperti diatas, maka ngrok akan menjalankan seperti gambar diatas dengan statusnya running berwarna hijau artinya webserver localhost sudah sukses berjalan dan digenerate oleh ngrok untuk siap digunakan diluar jaringan


silahkan copy paste url yang tersedia pada tampilan layar diatas dengan memblok dengan kursor kemudian tekan ctrl + C untuk mencopy url tersebut karna kalau diklik kanan pada kursor itu tidak bisa

nah, apabila teman-teman ingin memberhentikan proses ngrok yang sedang berjalan tinggal ketikan saja ctrl + C untuk keluar atau bisa langsung klik menu silang pada bar yang tersedia

atau bisa jugan dengan mengetikan "exit" pada shell ngrok seperti gambar berikut.

ok selesai selamat ya tema-teman sudah bisa menggunakan ngrok dan pastinya web yang berada dilocal komputer atau PC temen-teman bisa diakses dari luar jaringan keren kan tanpa perlu hosting atau VPS cuma yang paket gratis terbatas hanya sampai 2 jam saja, apabila ingin melanjutkan kembali dan ingin diakses kembali lakukan langkahnya sama seperti diawal ya.

Ok sekian dari saya, terima kasih semoga dapat membantu teman-teman semua




Postingan terkait: